Madurasa Blog Competition

Senin, Desember 06, 2010

Akhir Dari Mading Gerak SMAN 20 Surabaya

Di posting sebelumnya telah saya ceritakan tentang Mading Gerak SMAN 20 , yang berisi bagaimana konsep mading gerak kami, cara kerjanya hingga finishingnya.
Wahyun Ali (Ketua Mading)


Mading Gerak yang di ketuai oleh Wahyun Ali (XI ipa 1) si anak dari Dili ini berhasil membawa tim Mading Gerak SMAN 20 Surabaya hingga mendapatkan "THE BEST FIVE GOLD" di Det-Con 2k10.




Selengkapnya , profil Wahyun Ali


Dengan segala usaha yang dilakukan. Alhamdulillah.. kami memperoleh hasil yang sangat membanggakan sekali :) . 


Dari konsep aneh yang kami buat yaitu "pocong keluar dari TV", Sampai-sampai membuat bule syok lalu ngakak liatnya, ada yang malah tanpa ekspresi --' , dan ada juga yang sampai lari terbirit-birit setelah kaget melihat pocong keluar . hahaha .
Hal itu memberikan suatu kepuasan bagi kami setelah melihat ekspresi merka .. :D !!

hihihihiHiHiHiHiHi ..




Karena mendapatkan "THE BEST FIVE GOLD" ini , tim mading gerak SMA 20 Surabaya, mendapatkan kesempatan emas untuk Homestay ke Australia dengan menjalani test dahulu di Graha Pena.

INTERVIEW ON GRAHA PENA , 
TO GET 3 WEEKS HOMESTAY TO SOUTH AUSTRALIA

Di sini kami mendapatkan banyak peluang untuk homestay di Australia. Karena yang berkesempatan untuk interview hanya yang mendapatkan "THE BEST FIVE GOLD" yaitu 5 sekolah. Dan tiap sekolah terdiri atas 10 siswa. Dari ke-50 peserta itu di pilihlah 3 siswa untuk Homestay ke Australia. 

Bagaimana perjalanan SMAN 20 Surabaya dalam interviewnya ?

Sangat di sayangkan sekali interview pada tanggal 2 Desember 2010 dari tim SMAN 20 Surabaya hanya 6 orang yang mengikuti interview. Karena sejak tanggal 1 Desember 2010 telah diadakan UAS semester Ganjil di sekolah kami. 4 orang dari kami tidak dapat hadir, karena berat untuk meninggalkan UASnya. Dan 6 dari kami (termasuk saya) mengorbankan hari itu untuk mengikuti interview dan meminta UAS susulan di hari lain.

Demi SMAN 20 Surabaya ....


Sekilas pengalaman saya saat interview
Saat interview, sekolah kami mendapatkan nomer urut awal untuk interview . Dan saya mendapatkan nomer urut 3 untuk interview setiap individunya  . 

Sangat menegangkan sekali . . .  !!
Sebelum interview, kami di beri tahu peraturan-peraturannya oleh pihak Deteksi. Yaitu harus berbahasa full Bhs. Inggris. Wew ..
Kalau ngmgin bhs. Inggris saya bukan ahlinya . Kacau banget  ....

Saat dipanggil untuk memasuki ruang, disana ada 6 orang juri dan 1 fotografer. 2 di antara jurinya adalah orang dari Australia. Saya di beri pertanyaan banyak dari mereka dengan bhs. Inggris. Weuh . . . gimana gak dag..dig..dug ..duerr .. , sudah lemah di bhs. Inggris, Si fotografer ,motret-motret terus . hahaha (jadi gugup) . Karena gugupnya, saya melakukan suatu kesalahan saat itu . 
................

Tapi saya tetap berusaha yang terbaik untuk SMAN 20 :D !!

GO SMANDALUH GO !!! :D

Penentuan siapa yang lolos . . .

Di penentuan 6 besar . Dari tim SMAN 20 Surabaya terpilih 2 orang diantara kami . Yaitu Wahyun Ali (ketua mading gerak kami) dan Wishnu Ajie Prayoga .
Dari 6 besar tersebut dipilihlah 3 orang . Dengan di interview lagi dan lebih susah ..


Dan 3 orang itu adalah . . .




Stefani (SMA PETRA 1 SURABAYA)


Marvin (SMA PETRA SURABAYA)


Wisnu (SMA NEGERI 20 SURABAYA)




9 komentar:

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | JCPenney Coupons